BERPEGANGLAH PADA DIDIKAN, JANGANLAH MELEPASKANNYA, PELIHARALAH DIA, KARENA DIALAH HIDUPMU...Amsal 4:13

Friday, June 13, 2008

Badak Borneo


By Google.com

24 April lalu, sebuah dokumentasi mengejutkan datang dari kameraman WWF Malaysia, Stephen Hogg yang berhasil menangkap gambar Badak Borneo yang sangat langka, bahkan dilaporkan punah.

Badak Borneo adalah varian spesies dari Badak Sumatra yang juga tengah berada di kondisi kritis atas menyusutnya populasi binatang bercula tersebut dalam angka yang ekstrim. Selama beberapa lama, Badak Borneo diyakini telah punah akibat berkurangnya hutan secara masif di Kalimantan.
WWF tengah menyelidiki populasi binatang eksotis ini yang tersisa di wilayah konservasi "Heart of Borneo" yang meliputi 3 negara, Brunei, Malaysia dan negara kita Indonesia.
Sayang sekali, dengan wilayah "Heart of Borneo" yang sebagian besar berada di wilayah yuridiksi Indonesia, kemunculan Badak Borneo justru diklaim oleh Sabah yang berada di wilayah Malaysia. Hal yang paling mengkhawatirkan adalah jika Badak Borneo di Indonesia telah benar-benar punah. Jika demikian, maka Indonesia bisa dicatat sebagai salah satu negara yang banyak memunahkan spesies-spesies langka.
Sebut saja misalnya Harimau Jawa yang punah justru setelah Indonesia merdeka. Agresi ke lahan-lahan hutan sangat ekspansif, dengan langkah pemerintah menguras habis sumber daya alam dan membukanya untuk lahan pertanian maupun permukiman. Tidak heran jika Badak Borneo mungkin terlebih dahulu bermigrasi ke kawasan Malaysia karena perilaku agresif para penebang hutan di negara kita.
Padahal spesies yang berada di Indonesia mempunyai nilai unik. Keberadaan geografis Indonesia yang terisolasi dari kontinen besar Asia menyebabkan diversifikasi khusus pada tiap spesies. Indonesia beruntung memiliki 2 macam sub-spesies dari Badak yang hanya tersisa sebanyak 5 sub-spesies di seluruh dunia. Semuanya terancam punah! Badak Hitam dan Badak Putih berada di Afrika dalam jumlah yang terus menyusut akibat perburuan liar atas cula mereka yang luarbiasa besar.
Kemudian Badak India yang terkenal dengan "baju berlapis"-nya juga menjelang punah. Badak Jawa yang merupakan descendant langsung Badak India sekaligus spesies paling kecil dari keluarga Badak juga tengah terancam. Demikian juga dengan Badak Sumatera (termasuk Badak Borneo) yang berada di ambang kepunahan.□

0 komentar: